0899-3177-090 relasibuku@gmail.com

Bekerja itu Ibadah
Penulis: Supriyadi
Penyunting: Abdul Kholiq
Cetakan 1: 2024
Halaman: vi + 61
Ukuran: 14,8 x 21 cm

Buku ini merupakan kumpulan artikel yang menggali makna mendalam tentang hubungan antara karier dan keislaman, serta bagaimana nilai-nilai Islam dapat enjadi panduan dalam menjalani kehidupan profesional.
Pentingnya memahami bahwa setiap aspek kehidupan, termasuk pekerjaan, dapat menjadi bentuk ibadah kepada Allah, menjadi inspirasi utama dalam penyusunan buku ini. Kami berupaya menyajikan pandangan keislaman dalam dunia profesional melalui buku yang menggali konsep seperti keikhlasan, manajemen waktu, etika kerja, hingga pentingnya zakat dan infaq dalam karier.
Buku ini bukan hanya sekadar kumpulan pemikiran, tetapi juga upaya kami untuk memberikan inspirasi, motivasi, dan panduan praktis bagi pembaca dalam menghadapi dinamika dunia kerja dengan nilai-nilai Islam sebagai landasan. Semoga buku ini dapat memberikan manfaat, membuka wawasan, dan merangsang refleksi diri terhadap bagaimana setiap individu dapat mengartikan karier sebagai bentuk ibadah yang membawa berkah.